warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Korupsi Rp 1,773 M Segera Disidang

Go down

Korupsi Rp 1,773 M Segera Disidang Empty Korupsi Rp 1,773 M Segera Disidang

Post  tahenk Thu Mar 29, 2012 10:32 pm

BANJARNEGARA - Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarnegara mengaku tetap serius memroses kasus dugaan korupsi pengadaan mesin Pabrik Gula Mini (PGM) yang dibangun di Desa Kedawung, Kecamatan Susukan, Kabupaten Banjarnegara. Buktinya, kasus yang diduga merugikan keuangan negara mencapai Rp 1,773 miliar tersebut akan dilimpahkan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi di Semarang.

“Kasus gula belum dilimpahakan ke pengadilan, mungkin minggu depan akan dilimpahkan. Barang bukti berupa dokumen dan uang yang telah kita sita,” kata Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Banjarnegara Budiyaningsih SH pada SatelitPost di kantornya Selasa (27/3).

Kajari mengatakan, kasus PGM diproses dalam tiga berkas. Berkas tersebut adalah untuk tersangka HSJ yang merupakan seorang camat di Banjarnegara, untuk tersangka BA yang menjadi pejabat di Kantor Lingkungan Hidup, dan untuk berkas bagi tersangka dari pihak PT MWU sebagai rekanan pengadaan mesin.

Diketahui, kasus ini bermula dari pengadaan mesin di PGM pada 2008. Mesin yang diadakan ternyata tidak sesuai dengan spesifikasi. Imbasnya, negara diduga merugi Rp 1,773 miliar. Pihak kejaksaan berpendapat, karena mesin tidak sesuai spesifikasi membuat pabrik tidak bisa beroperasi. Keberadaan pabrik tersebut sudah disegel Kejari Banjarnegara.

Saat kasus itu terjadi, HSJ adalah Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan pengadaan mesin. Adapun BA adalah penanggung jawab teknis pengadaan mesin. Keduanya saat ini telah ditahan oleh Kejari. Tersangka lain yang telah ditetapkan Kejari adalah petinggi di PT MWU AB dan HW.

Pihak Kejari dalam kasus ini juga telah memanggil 26 saksi untuk diminta keterangan. Dari para saksi tersebut, di antaranya adalah mantan Bupati Banjarnegara Djasri dan mantan Ketua DPRD Sri Ruwiyat. (gan)

#satelitnews.co
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik