warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Dosen Unsoed Ciptakan Cash Register Mobile

Go down

Dosen Unsoed Ciptakan Cash Register Mobile Empty Dosen Unsoed Ciptakan Cash Register Mobile

Post  tahenk Sat May 19, 2012 12:45 am

JAKARTA - Inovasi menjadi lebih bermakna ketika dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Hal ini pula yang mendasari Dosen Teknik Informatika Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto Bangun Wijayanto.

Bangun berhasil membuat cash register berbasis android untuk Usaha Kecil Menengah (UKM). Menurut Bangun, piranti lunak tersebut dapat berjalan di ponsel maupun tablet. “Dengan software tersebut fungsi personal computer (PC) dapat digantikan dan UKM dapat memiliki cash register dengan harga yang murah,“ kata Bangun seperti dilansir dari laman Unsoed, Jumat (18/5/2012).

Dia menambahkan, pada versi terbaru, cash register tersebut sedang dikembangkan dengan support barcode reader menggunakan kamera pada ponsel maupun tablet. Ketertarikan Bangun terhadap inovasi ini dimulai ketika mengetahui bahwa para pedagang seringkali merasa kesulitan merekam data penjualan. “Dengan UKM cash register berbasis android, seorang pedagang kecil pun dapat memiliki komputer untuk merekam penjualan tetapi hanya dengan menggunakan ponsel maupun tablet yang harganya di bawah Rp1 juta,” tutur Bangun.

Dengan adanya aplikasi ini, lanjutnya, para pedagang tidak perlu lagi mengingat atau mencatat penjualan dan jumlah stok barang. "Para pedagang tinggal membuka ponsel atau tablet ketika melakukan transaksi. Jadi lebih mobile, karena biasanya pedagang kecil atau UKM selalu bergerak dalam berniaga,“ ungkap dosen yang kini juga tengah mengembangkan android untuk Posyandu.(mrg)(rhs)

#okezone.com
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik