warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

PLTA Mrica Beroperasi Kembali

Go down

PLTA Mrica Beroperasi Kembali Empty PLTA Mrica Beroperasi Kembali

Post  tahenk Thu Aug 02, 2012 9:35 pm

BANJARNEGARA – Setelah menjalani perawatan rutin tahunan atau annual inspection (AI) sejak awal Juli ini, Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Mrica Banjarnegara beroperasi kembali. Pemeliharaan dilakukan untuk menjaga kinerja pembangkit, sehingga tetap handal untuk ikut memasok listrik ke jaringan interkoneksi Jawa - Madura - Bali.

Manager Humas PT Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Mrica, Gunawan SW mengungkapkan, pemeliharaan yang dilakukan mencakup tiga turbin (masing-masing berkapasitas 60 MW) dan steel linning tunel atau terowongan di bawah bendungan yang terbuat dari baja dengan garis tengah 7 meter. "Pemeliharaan dilakukan oleh tenaga UBP Mrica yang memang ahli di bidangnya," kata Gunawan di kantornya, Selasa (31/7).

Menurut Gunawan, selama pemeliharaan rutin, waduk berkesempatan untuk menandon air sungai Serayu yang debitnya terus mengecil akibat kemarau. Mulai 25 Juli, turbin (3 x 60,30 MW) mulai beroperasi kembali, namun tidak terus-menerus.

"Pada musim kemarau seperti sekarang, harus menampung air agar elevasinya mencapai 231,6 meter. Sebab, air sungai Serayu yang masuk ke waduk menyusut tajam kecil,sekitar 20 meterkubik per detik," katanya.

Gunawan mengatakan, turbin hanya beroperasi pada saat beban puncak antara pukul 17.00 WIB hingga 22.00 WIB. Pengoperasian diatur oleh PLN Pusat Pengaturan dan Pelayanan Beban (P3B) Ungaran.

Pembatasan itu dilakukan untuk menghemat persediaan air selama musim kemarau. Karena air dari waduk juga dimanfaatkan oleh para petani. Sedangkan pada musim penghujan, ketiga turbin dioperasikan selama 24 jam. (Mad)

#KRJOGJA,COM
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik