warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik

Go down

Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik Empty Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik

Post  tahenk Fri Mar 16, 2012 10:29 pm

BANJARNEGARA-Harga sejumlah barang kebutuhan pokok di pasar sayur Banjarnegara mulai merangkak naik. Kenaikan tersebut diperkirakan terkait erat dengan rencana pemerintah menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) awal April mendatang.


Seorang pedagang bernama Mus mengatakan, kenaikan harga terjadi sejak seminggu lalu. Menurut dia, kenaikan harga tersebut berlangsung bertahap dan tidak sekaligus.

"Saya tidak tahu penyebabnya. Mungkin karena ada rencana kenaikan harga BBM," katanya saat ditemui di pasar, Selasa (13/3). Lonjakan harga yang paling drastis terjadi pada komoditas cabai.

Beberapa waktu yang lalu dia masih menjual eceran untuk cabai merah dan rawit seharga 10-12 ribu per kilogram. Namun sekarang dijual dengan harga 20-24 ribu per kilogram.

Sedangkan jenis cabai hijau, sebelumnya dijual dengan harga eceran 6 ribu, namun sekarang dijual dengan harga 10 ribu per kilogram.

Hal yang sama juga diungkapkan Salimah. Menurut dia, kenaikan harga hampir terjadi pada semua jenis barang kebutuhan pokok seperti minyak goreng curah dan gula pasir.

"Sampai sekarang rata-rata semuanya naik antara 500 sampai 1000 rupiah," ungkapnya. Salimah menambahkan, beberapa penyuplai barang dagangan seperti bumbu instant, kecap dan minyak dalam kemasan telah memberikan informasi harga barang untuk kiriman berikutnya akan naik.

Sejumlah pedagang khawatir kenaikan tersebut akan berlangsung terus-menerus hingga pemerintah secara resmi mengumumkan kenaikan harga BBM. "Harga sembako bisa terus naik seperti pada kenaikan harga BBM yang lalu," ujarnya. (ctr/din)

sumber: radarbanyumas.co.id
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik